Jakarta (Riaunews.com) – Selegram Revina VT meluapkan emosinya terhadap dua artis yang telah mempromosikan Rancangan Undang-Undang (RUU) lewat media sosial.
Keduanya adalah pedangdut Siti Badriah dan Youtuber Gritte Agatha. Revina menyebut keduanya mementing uang dari hati nurani dan tak paham dengan yang diunggah.
Revina menyebut RUU Cipta seharusnya tidak didukung karena merugikan buruh.
Baca: Pengakuan buzzer yang dibayar untuk dengungkan Omnibus Law Cipta Kerja
“No, lo enggak paham apapun dan berani taruhan lo baca RUU dan UU Ketenagakerjaan aja enggak. Lo bisa baca UU aja enggak, no lo enggak paham apapun Siti,” tulisnya di Insta Story untuk Sibad-sapaan Siti Badriah.
Kepada Gritte Agatha, mantan kekasih Young Lex ini malah lebih marah. Dia menyebutnya pengecut. “Pengecut parah, setelah sok-sokan promosi RUU Cipta Kerja yang jelas-jelas merugikan rakyat, lo enggak terima kritik, malah langsung lock account,” unggahnya.
“Kalau benaran lo enggak dibayar, benaran pro RUU Cipta Kerja, argumen lo dong keluarin. Youtuber kayak elo mana mau peduli sama cuti haid, yang enggak ada? Mana mau pedli sama buruh-buruh yang di-PHK dengan mudah?,” sebutnya ke Gritte.
Kepada keduanya, cewek yang melaporkan psikolog Dedy P Susanto ke polisi ini menyarankan jika mengambil kerjaan harus tahu cari apa yang diiklankan.
“Mbok ya kalau ambil kerjaan, riset dulu isinya apa. Bandingan sama yang sudah ada. RUU Cipta Kerja ini sangat berbahaya. Kalau dilihat dari pasalnya, banyak melanggar konstitusi mulai dari hierarki, perundang undangan sampai menegasikan hak buruh dan pekerja,” bebernya.
Baca: Komnas HAM sindir artis dan influencer yang endorse Omnibus Law Cipta Kerja
“Iya mohon dibaca, iya mohon riset. Jangan terima duit aja, duit kok lebih penting daripada hati nurani,” ungkapnya.
Sementara itu, unggahan Sibad dan Gritte tentang RUU Cipta sudah tidak ada lagi di postingan masing-masing.***
Sumber: Pojok Satu
Edito: Ilva