London (Riaunews.com) – Dijuluki Posh Spice, Victoria Beckham (47) tentunya harus menjaga imej dengan memastikan berat badannya tetap ideal.
Dikenal sangat disiplin soal makanan, perayaan Imlek kali ini mengungkap fakta jika anggota Spice Girls yang irit senyum itu tak pernah mengganti menu selama 25 tahun.
Yep, selama seperempat abad ibu empat anak itu hanya mau makan hidangan yang sama: ikan bakar dan sayuran kukus.
Ini diungkap sang suami David Beckham, kala memosting foto dirinya tengah dinner di momen Imlek.
Dikutip dari DailyMail, Beck merayakan Tahun Baru Imlek dengan memasak ikan Mandarin asam manis.
Sayangnya, sang istri takkan ikut menikmati karena ikannya digoreng dan sayurannya tidak dikukus. Soal kebiasaan makan Victoria yang sangat spesifik, Beck buka-bukaan di podcast River Cafe Table 4.
“Aku sangat emosional soal makanan dan wine. Jadi ketika makan sesuatu yang enak, aku ingin semua mencobanya. Tapi aku menikahi perempuan yang makan menu yang sama selama 25 tahun terakhir,” ujarnya.
“Sejak bertemu dengannya, dia hanya makan ikan bakar, sayuran kukus, dan sangat jarang mencoba hal lain,” lanjutnya.
Diungkap juga oleh Beck jika Victoria hanya sekali mengubah menunya saat hamil Harper. Kala itu, eks Real Madrid itu sampai dibuat takjub.
“Itu salah satu malam favoritku,” katanya.
Di podcast yang sama, Beck lebih lanjut menyebut makan malam di restoran baginya bisa menjadi mimpi terburuk.
Ini karena perbedaan menu pesanan dirinya dan Victoria. Selain itu tentunya di mana pun restonya, Vic akan selalu memesan menu sama yang tak selalu ada.
Victoria sendiri mengakui jika tak ada menu favoritnya maka makanan pilihannya adalah sepotong roti gandum utuh dengan garam saja. Untuk hari ulang tahunnya, ia menghindari kue dan memilih merayakannya dengan buah.
Sementara itu, melalui Instagram pada Selasa kemarin, Beck membagikan video dirinya bereksperimen di dapur sahabatnya chef terkenal Gordon Ramsay.***