Jumat, 7 Februari 2025

Presiden Rusia Vladimir Putin Ikut Berbelasungkawa Atas Bencana Gempa Cianjur

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Presiden Rusia Vladimir Putin umumkan operasi militer di wilayah Donbas, Ukraina.

Moskow (Riaunews.com) – Presiden Rusia Vladimir menitipkan pesan belasungkawa untuk korban gempa Cianjur. Ucapan itu disampaikan via akun Twitter resmi Kedutaan Rusia untuk Indonesia, @RusEmbJakarta, Selasa (22/11/2022).

“Terimalah ucapan belasungkawa yang mendalam, berkaitan dengan jatuhnya banyak korban jiwa dan kerusakan besar akibat gempa bumi di (Cianjur-red) provinsi Jawa Barat,” kata Putin.

“Saya menyampaikan ucapan simpati dan dukungan yang tulus, kepada keluarga dan kerabat mereka yang meninggal, serta harapan penyembuhan secepatnya kepada semua yang menderita akibat bencana ini,” kata orang nomor satu di Rusia itu.

Berdasar keterangan aktual dari Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto, jumlah korban meninggal gempa Cianjur per Selasa (22/11/2022) mencapai 268 jiwa.

Sebanyak 6.570 unit rumah rusak berat, 2.071 unit rusak sedang, dan 12.641 unit rusak ringan. Situasi itu memaksa 58.362 orang mengungsi ke tempat yang lebih aman.***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *