Rabu, 27 November 2024

Tjahjo pastikan tak ada seleksi CPNS tahun ini

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Tes SKD CPNS. (Foto: Kompas)

Jakarta (Riaunews.com) – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo, memastikan tak menggelar seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun 2020 ini.

Menurut Tjahjo, pelaksanaan seleksi CPNS akan kembali dibuka pada 2021. Meski demikian, ia memastikan rekrutmen untuk kedinasan seperti Akademi Kepolisian dan Akademi Militer tetap digelar.

Baca: Peserta CPNS Pemprov Riau yang lulus tes SKD 706 orang

“Rekrutmen CPNS buat tahun ini tidak ada, kecuali kedinasan yang memang sudah terprogram seperti Akpol, Akmil itu ada. Yang lain [CPNS dan PPPK] itu tetap di 2021,” kata Tjahjo, di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (6/7/2020).

Kader PDIP ini menyatakan penerimaan CPNS harus sesuai kebutuhan pemerintah ke depannya. Semisal, ia mencontohkan personel harus memiliki keterampilan yang dibutuhkan oleh pemerintah.

“Semisal yang bidang laut apa, udara apa, sesuai kebutuhan,” ujar mantan Menteri Dalam Negeri itu.

Di tempat yang sama, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria mengatakan untuk tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Tahun 2019 akan tetap digelar pada Agustus 2020. Jadwal itu ditentukan usai mengalami penundaan karena pandemi virus corona.

Baca: Tjahjo klarifikasi soal ASN bisa kantongi Rp 1 Miliar ketika pensiun

“Hingga awal Oktober, atau setelah ujian seleksi sekolah kedinasan selesai,” kata Bima.

Selain itu, Bima memastikan proses seleksi SKB CPNS tahun 2019 akan mengedepankan penerapan protokol kesehatan pencegahan virus corona.***


Eksplorasi konten lain dari Riaunews

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

 

Tinggalkan Balasan