Senin, 25 September 2023

Heru Budi Akui Formula E Bagus untuk Jakarta: Tahun Depan Kesiapannya Diperbanyak

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (Foto: Liputan6)

Jakarta (Riaunews.com) – Gelaran balap Formula E 2023 hari kedua telah berakhir. Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berharap pada tahun depan gelaran Formula E dapat lebih dipersiapkan.

“(Evaluasi tahun depan) lebih bisa kesiapannya lebih diperbanyak, ya,” kata Heru kepada wartawan di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol, Jakarta Utara, Ahad (4/6/2023).

Heru pun mengatakan balapan hari ini lebih baik dari gelaran kemarin. Heru juga mengatakan acara Formula E bagus untuk ekonomi dan promosi kota Jakarta.

“Hari ini race-nya lebih bagus dari kemarin. Selamat buat pemenang. Ya kan bagus untuk ekonomi, UMKM, promosi Jakarta,” kata dia.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo berharap gelaran Formula E tahun depan dilangsungkan pada malam hari (night race). Dito pun menyebut balapan yang dilangsungkan pada malam hari akan lebih seru.

“Masukannya untuk tahun depan katanya mau dibikin versi night race-nya, saya kira itu sangat cocok,” kata Dito dalam kesempatan yang sama.

Pada penyelenggaraan kali ini, Dito menyebut semuanya sudah sangat baik. Dirinya pun sempat berkeliling melihat kesiapan gelaran Formula E tahun ini.

“Saya rasa penyelenggaraannya sudah sangat baik ya, jadi dari hospitality-nya, tadi saya muter treknya, saya dari podium ke panggung, itu sudah sangat baik,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Jakarta E-Prix 2023 diselenggarakan pada Sabtu (3/6) dan Minggu (4/6). Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (JakPro) Iwan Takwin mengatakan Indonesia akan menjadi tuan rumah kembali pada 2024.

“Hasilnya, Indonesia kembali dipercaya untuk menggelar satu seri balapan Formula E oleh Formula E Operation (FEO). Rencananya, balapan tahun depan digelar pada 8 Juni 2024,” tutur Iwan dalam keterangannya, Jumat (2/5).

Iwan menyebut kepercayaan ini merupakan hasil dari keberhasilan penyelenggaraan Formula E di Jakarta pada 2022.

“Kepercayaan ini merupakan buah dari keberhasilan kita dalam menyelenggarakan balapan Formula E tahun 2022 lalu dan tahun ini,” sambungnya.***

 

Sumber: Detik

Tinggalkan Balasan