Sabtu, 20 April 2024

Hasto Dinilai Paling Nyinyir soal Anies, Andi Sinulingga: Kalau Jokowi yang Dibandingkan Langsung Cengeng

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Andi Sinulingga.

Jakarta (Riaunews.com) – Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menjadi salah satu pihak yang paling sering melempar komentar miring pasca Partai Nasional Demokrat mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024.

Bukan cuma kepada NasDem, Hasto juga mengkritik kebijakan-kebijakan Anies. Misalnya ketika Hasto membandingkan pembangunan di DKI Jakarta dan Kota Surabaya.

Dikutip dari Warta Ekonomi, Hasto menyampaikan hal ini di hadapan para wali kota dan bupati kader PDIP. Ia kemudian menyinggung soal kepala daerah yang belum berprestasi.

Baca Juga: Puji Anies, Jansen Sitindaon: Aman Demokrasi Kita Kalau Dia Presiden

Lalu yang dijadikan contoh adalah DKI Jakarta dengan nilai APBD-nya mencapai Rp313 triliun. Angka ini, menurut Hasto, jauh lebih besar daripada Kota Surabaya yang mendapat Rp50 triliun dalam lima tahun.

Hasto kemudian diberitakan membandingkan anggaran serta perawatan jalan di kedua lokasi, sebagaimana diberitakan oleh salah satu media daring.

Pemberitaan itu rupanya mendapat perhatian dari banyak pihak, salah satunya politikus Partai Golkar, Andi Sinulingga.

Dengan pedas, Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta (KWJ) itu menilai Hasto langsung menjadi cengeng apabila kinerja Jokowi lah yang dibanding-bandingkan publik.

Sementara saat ini Hasto malah menuding sana-sini dan membicarakan soal etika selayaknya dirinyalah sosok yang paling beretika.

Baca Juga: Alasan Hasto Keras ke Anies Namun Lembek ke Prabowo Salah Satunya Soal Pemindahan Ibukota

“Entar kalau dibanding-bandingkan dengan Jokowi langsung cengeng dia,” kata Andi Sinulingga lewat sebuah cuitan untuk merespons berita media online bertajuk “Hasto Bandingkan Jakarta dan Surabaya soal Anggaran dan Perawatan Jalan”.

“Tuding sana-sini, ngomong etika, seperti dia yang paling beretika,” sambung Andi, seperti dikutip pada Ahad (16/10/2022).***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *