Kamis, 28 November 2024

Jumlah Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Meningkat Jelang Libur Nataru

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Kesibukan di terminal Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru.

Pekanbaru (Riaunews.com) – Jumlah penumpang pesawat di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru mulai mengalami peningkatan selama dua bulan terakhir, hingga pertengahan Desember ini.

Executive General Manager (EGM) Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru, M Hendra Irawan mengatakan, data pihaknya mencatat pada bulan November 2021 ini terjadi kenaikan sekitar 30 persen untuk penumpang sedangkan pesawat naik 20 persen.

Namun kenaikan tersebut dikatakan Hendra belum signifikan karena dari nasional bisa dikatakan peningkatan ketika sudah naik 40 persen.

“Memang belum signifikan, karena secara nasional Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru trafiknya baru naik hingga 40 persen,” kata Hendra, Minggu (19/12/2021).

Kendati demikian, dikatakan Hendra, pihaknya tetap optimistis jumlah kunjung wisatawan domestik di Pekanbaru akan mengalami peningkatan, melihat saat ini pandemi covid-19 alami penurunan, serta gencarnya vaksinasi massal yang tengah dijalankan oleh pemerintah pusat maupun daerah.

Sementara itu, terkait libur panjang akhir tahun 2022, pihaknya memprediski jumlah kunjugan wisatawan domestik di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru akan mengalami peningkatan di bulan Desember 2021 ini sebanyak 20 persen.

“Kalau suasana masih seperti ini dan pemerintah tidak melakukan pelarangan bagi masyarakat berpergian menggunakan angkutan udara, kami optimistis Desember 2021 ini akan terjadi peningkatan sebesar 20 persen,” ulasnya.

Sedangkan untuk memenuhi standar pengamanan dan keamanan dimasa covid-19, Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru dikatakan Hendra juga tetap melakukan perketatan protokol kesehatan bagi penumpang.

“Pihak maskapai maupun seluruh petugas di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru dengan menempatkan sejumlah tim melakukan pengecekan suhu tubuh kepada calon penumpang, dan menempatkan sarana dan prasarana lainya secara lengkap,” katanya.***


Eksplorasi konten lain dari Riaunews

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

 

Tinggalkan Balasan