
Pekanbaru (Riaunews.com) – Pemerintah Kota Pekanbaru mengerahkan tujuh unit mobil pemadam kebakaran untuk melakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).
Penyemprotan desinfektan di sejumlah titik di Kota Pekanbaru, seperti jalanan dan gedung pelayanan masyarakat, Senin (23/3/2020).
Penyemprotan dimulai dari gedung pelayanan Mal Pelayanan Publik (MPP) dan Kantor Disdukcapil Pekanbaru Jalan Jendral Sudirman. Selanjutnya, penyemprotan dilakukan ke rumah sakit serta rumah dinas Wali Kota dan Gubernur Riau.
“Penyemprotan desinfektan di sejumlah titik. Kita kerahkan sebanyak tujuh unit mobil pemadam,” kata Kepala DPKP Kota Pekanbaru, Burhan Gurning
“Kita juga ke rumah sakit, karena ini rentan penyebab virus corona, kantor Gubernur, Kodim, kantor Polresta hingga ke kediamam Wali Kota serta Gubernur,” tambahnya.
Penyemprotan desinfektan akan terus berlanjut hingga besok. Burhan Gurning menyebut bukan tidak mungkin perumahan atau pemukiman warga juga akan disemprot dengan disinfektan.
“Kita lihat kondisi, kalau memang dibutuhkan nanti mungkin kita arahkan ke perumahan penduduk,” kata dia.
“Kita juga berharap instansi pemerintah juga ikut kerjasama untuk penyemprotan disinfektan,” tambahnya.***[MCR]