Jakarta (Riaunews.com) – Badan Eksekuti Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) memberikan gelar baru pada Presiden Joko Widodo.
Tak main-main, diunggah di media sosial resmi mereka, BEM UI menyebut Jokowi sebagai King of Lip Service alias Raja Janji.
“Jokowi kerap kali mengobral janji manisnya, tetapi realitanya sering kali juga tak selaras,” cuit BEM UI di Twitter melalui akun @BEMUI_Official yang sebagaimana dipantau Riaunews.com, Ahad (27/6/2021).
“Katanya begini, faktanya begitu. Mulai dari rindu didemo, revisi UU ITE, penguatan KPK, dan rentetan janji lainnya. Semua mengindikasikan bahwa perkataan yang dilontarkan tidak lebih dari sekadar bentuk “lip service” semata,” lanjut BEM UI.
Mereka juga mengingatkan agar Jokowi berhenti membual.
“Berhenti membual, rakyat sudah mual!” pungkas BEM UI.
Kontan saja cuitan BEM UI tersebut mendapat respon pro dan kontra dari para warganet.
Masyarakat yang memang sudah muak dengan rezim saat ini mendukung apa yang dilontarkan para mahasiswa.
Sementara pendukung Jokowi dengan barisan para buzzer langsung menyerang balik.***
Jokowi kerap kali mengobral janji manisnya, tetapi realitanya sering kali juga tak selaras. Katanya begini, faktanya begitu. Mulai dari rindu didemo, revisi UU ITE, penguatan KPK, dan rentetan janji lainnya. pic.twitter.com/WAgeXypxsB
— BEM UI (@BEMUI_Official) June 26, 2021
Eksplorasi konten lain dari Riaunews
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.