OTT KPK dan Politik Dinasti di Kabupaten Kuansing

Mantan Bupati Kuantan Singingi dua periode Sukarmis (2006-2016) dan anaknya yang kini juga menjabat Bupati Kuansing, Andi Putra, namun terjaring OTT KPK.

Pekanbaru (Riaunews.com) – KPK melaksanakan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Provinsi Riau, Senin (18/10/2021), dengan tujuan menangkap sejumlah pejabat di Kabupaten Kuansing (Kuantan Singingi).

Hingga saat ini, KPK belum memberikan keterangan mendetail atas OTT tersebut. Namun, terdapat kabar bahwa Bupati Kuansing Andi Putra ikut terjerat.

Mengutip Okezone, Kuansing sendiri merupakan kabupaten di Provinsi Riau yang terbentuk dari pemekaran wilayah Kabupaten Indragiri Hulu. Tanggal 4 Oktober 1999 Kuansing ditetapkan menjadi kabupaten mandiri pada dengan Ibu Kota Teluk Kuantan.

Adalah Rusdji S Abrus, yang menjadi Bupati Kuansing pertama setelah dipilih DPRD. Dirinya diproyeksi memimpin Kabupaten Kuansing periode 2001-2006 sebelum akhirnya meninggal setelah 2 bulan menjabat dan digantikan oleh wakilnya, Asrul Ja’far.

Tahun 2006, Kabupaten Kuansing menggelar Pilkada untuk pertama kalinya. Dalam Pilkada ini terdapat 4 kandidat yang maju.

Mereka adalah Sukarmis-Mursini (Partai Golkar, PPP, PBB), Asrul Ja;far-Mukhlis (PDIP, PAN, PPIB), Raja Erisman-Endrianto Ustha (Partai Demokrat, PSI, PKS), dan Suhardiman Amby-Raja Bastian Rusli (Partai Patriot Pancasila, Partai Merdeka, PKPB, PNBK, PNI Marhaen, PPDI, PPD, PNUI, PKPI, PBR, PBSD).

Sukarmis-Mursini keluar sebagai pemenang, dan resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kuansing selama periode 2006-2011.

Tidak sampai di sana, Sukarmis, kali ini berpasangan dengan Zulkifli, kembali melanjutkan kepemimpinan periode keduanya setelah memenangi Pilkada 2011. Sang wakil Mursini yang memilih mencalonkan diri sebagai calon bupati kalah.

Sukarmis, ternyata juga mengarahkan anaknya ke jalan politik. Andi Putra, anaknya yang masih masih duduk di bangku kuliah diikutkan dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2009 dan terpilih menjadi DPRD Kuansing periode 2009-2014.

Karir politik Andi Putra terbilang baik. Pada Pemilu 2014, ia kembali terpilih sebagai wakil rakyat, dan menempati posisi sebagai Ketua DPRD Kuansing selama periode 2014-2019.

Tidak hanya itu, di usianya yang ke-27 ini, dirinya mendapatkan kepercayaan menjadi Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Kuansing pada 2016.

Pada Pemilu 2019, Andi Putra untuk ketiga kalinya terpilih menjadi anggota legislatif, dan kembali menjabat posisi Ketua DPRD Kabupaten Kuansing. Setahun berselang, Andi Putra memutuskan maju Pilkada 2020, menantang Mursini, yang dulunya merupakan Wakil Bupati ayahnya, Sukarmis.

Andi Putra yang diusung Partai Golkar, Partai Hanura, dan PKS, memenangi Pilkada 2020. Berpasangan dengan Suhardiman Amby, mereka meraup 70.308 suara atau 44%, mengalahkan Mursini-Indra Putra yang mendapatkan 37.021 atau 23%, dan Halim-Komperensi yang meraih 52.392 suara atau 32,8%.

Atas hasil ini, Andi Putra-Suhardiman Amby kemudian dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kuansing pada 2 Juni 2021. Andi meneruskan kepemimpinan ayahnya, Sukarmis yang sempat terputus oleh Mursini.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *