Jumat, 13 September 2024

Wow ! Hajatan Betawi 4 Makin Seru, UIA Beri Potongan Hingga Rp. 3,7 Juta bagi Calon Mahasiswa

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 

 

Pondok Gede – (Riaunews.com) – Ada kejutan lagi di Hajatan Betawi 4 yang akan digelar 16-17 September ini. Khusus bagi kamu-kamu yang masih belum menentukan tempat kuliahnya. Atau yang masih bingung mencari kampus yang cocok. Kampus yang memadukan ilmu dan agama.

Ini dia jawabannya! Datanglah ke sini. Ke Hajatan Betawi 4 yang spektakuler dan meriah. Di sini, Universitas Islam Assyafiiyah (UIA) memberikan solusinya.

Kampus yang didirikan ulama terkemuka KH Abdullah Syafii ini memberikan diskon khusus. Tidak tanggung-tanggung. Nominalnya mencapai 3,7 juta rupiah.… Lumayan, kan!!!

“Iya, benar. Kita akan memberikan diskon kepada calon mahasiswa yang hadir di Hajatan Betawi 4 ini,” ujar Kepala Penerimaan Mahasiwa Baru (Penmaru) UIA Hayat Zainuni SH, kepada pers di Kampus 1 UIA, Jatiwaringin, Pondok Gede, Senin (11/9).

Tentu kamu bertanya-tanya bagaimana cara and prosedurnya?

“Gampang,” lanjut Zainuni. “Datang saja ke Hajatan Betawi 4. Boleh yang hari Sabtu atau yang hari Minggu. Di situ kami menyediakan both khusus UIA. Nah di both itu adik-adik calon mahasiswa bisa mengambil formulir dan mengisinya langsung,” terang Zainuni.

Kalau belum siap mengisi formulir di both, lanjut Zainuni, adik-adik calon mahasiswa bisa mengisinya di rumah.

“Pokoknya gampang banget. Jangan lewatkan kesempatan emas ini,” terang Zainuni.

Lebih jauh Hayat Zainuni mengatakan UIA masih menerima calon mahasiswa baru angkatan 2023/2024 hingga 21 Oktober 2023.

“Tanggal 21 Oktober pendaftaran ditutup,” lanjut Zainuni.

Dikatakan Zainuni, ada banyak pilihan program studi di kampus yang bermoto : GOOD TO GREAT ini. Diantaranya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). FKIP menyediakan dua prodi untuk S 1., yakni Bimbingan Konseling (BK) dan Bahasa Inggris (BI).

“Sedangkan untuk S2-nya FKIP mempunyai Teknologi Pendidikan ,” terang Zainuni.

Fakultas lain, lanjut Zainuni, ada Fakultas Hukum, Fakultas Saint dan Teknologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Agama Islam dan Fakultas Kesehatan.

“Ayo, tunggu apalagi. Manfaatkan kesempatan ini dan datang ke Hajatan Betawi 4,” ajak Zainuni.

Sementara itu, informasi terbaru mengenai Hajatan Betawi 4, Rabu 13 September mendatang akan ada acara hot! Ngomongin (talkshow) orang Betawi. Temanya nyelekit. “ Betawi Hendak Dibawa Kemana?”.

Seru kan? Tentu saja karena tahun 2024 nanti Jakarta bukan lagi ibukota RI. Ibukota pindah ke Kalimantan. Nah….! Ayo datang dan dengerin omongan para tokohnya!. (*/Hafithro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *