Polisi Olah TKP Penemuan Mayat Perempuan di Kantor DPRD Riau

(ilustrasi)

Pekanbaru (Riaunews.com) – Mayat berjenis kelamin perempuan ditemukan tewas di dalam mobil yang berada di parkiran basement Kantor DPRD Provinsi Riau, Sabtu (10/9/2022).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayat tersebut diketahui bernama Fitri yang diduga sedang hamil. Ia ditemukan tewas gantung diri di dalam mobil yang terparkir di basement Kantor DPRD Riau.

Baca Juga: Heboh Penemuan Mayat Perempuan diduga Hamil di Basement Kantor DPRD Riau

Dengan menggunakan jilbab orange serta baju berwarna merah tua, ia ditemukan sudah tidak bernyawa dengan kondisi kulit yang sudah mulai menghitam.

Dikutip dari Cakaplah.com, saat ini petugas kepolisian sudah berada di TKP untuk mengevakuasi korban dan mencari penyebab meninggalnya korban.

“Petugas sudah berada di lapangan, sedang melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab meninggalnya korban,” kata Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andri Setiawan.

Mayat tersebut nantinya juga akan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan autopsi, agar mengetahui penyebab pasti meninggalnya korban.

Baca Juga: Ditemukan Mayat Hangus Tanpa Kepala di Pantai Semarang

Petugas kepolisian juga telah memasang police line di sekitar penemuan mayat berjenis kelamin perempuan tersebut. Tim Inafis juga dikerahkan untuk melakukan penyelidikan di lapangan.

Terkait kasus ini, santer tersiar kabar bahwa korban ada hubungan asmara dengan oknum ASN di Sekretariat DPRD Riau.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *