Kamis, 28 November 2024

32 Besar Liga Europa: Manchester United Bantai Sociedad 4-0

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Manchester United raih kemenangan 4-0 atas Real Sociedad dalam laga leg pertama 32 Besar Liga Europa, Jumat (19/2/2021) dini hari WIB..

Turin (Riaunews.com) – Manchester United sukses meraih kemenangan meyakinkan 4-0 atas tim tuan rumah Real Sociedad, dalam leg pertama babak 32 besar Liga Eropa yang digelar di tempat netral, yakni Juventus Stadium, Turin, Italia, Jumat (19/2/2021) dini hari WIB.

Kedua tim sama-sama menampilkan formasi menyerang. Imanol Alguacil memakai formasi 4-3-3, dengan mengandalkan trisula Isak, Oyarzabal, dan mantan MU, Adnan Januzaj. Ketiganya didukung oleh para pemasok umpan ulung seperti David Silva, Illaramendi, dan Mikel Merino di tengah.

Sementara, Ole Gunnar Solskjær memasang Marcus Rashford sendirian di depan dalam formasi 4-2-3-1, dengan dukungan Daniel james, Bruno Fernandes, serta Greenwood di belakangnya.

Pertandingan yang dipimpin wasit asal Swiss, Sandro Schärer, itu langsung melaju dengan tempo tinggi sejak awal sepak mula. Tembakan melengkung Januzaj di menit ke-2 dari pojok kotak penalti tak menemui target. Rashford membalasnya dengan tusukan yang sukses dijegal kiper Alejandro Remiro.

Semenit berselang, Isak menguji refleks Henderson. Nama terakhir menjatuhkan diri untuk menepis bola dari sudut gawang.

Kartu kuning pertama keluar di menit 18 untuk Aaron Wan-Bissaka. Sementara penguasaan bola masih didominasi Sociedad.

Remiro kembali melakukan penyelamatan penting di menit 16 dan 19. McTominay masuk ke kota penalti, mendapat bola, dan menembak rendah ke sudut gawang. Remiro memblok dengan kakinya.

Ia juga menggagalkan upaya Rashford yang sudah mendapat bola matang dari Fernandes.

United mulai mendominasi permainan di atas menit 20. Gol yang ditunggu datang juga di menit 27 lewat kecerdikan Fernandes. Bola lambung dari Rashford di depan gawang tak langsung ia kejar.

Pemain internasional Portugal itu menunggu Remiro, yang sejak awal tampil gemilang, mencoba meraih bola hingga bertabrakan dengan dua pemain belakang Sociedad. Tak menyia-nyiakan kesempatan, Fernandes mendorong bole ke dalam gawang. 0-1 untuk Setan Merah.

Sociedad yang berupaya mencari gol balasan, serta United yang memburu gol tambahan, belum menemui hasil hingga babak pertama rampung.

Pada babak kedua, kendali permainan berimbang meski gol hadir hanya untuk anak asuh Solskjær. Lagi-lagi, aktor utamanya ialah Fernandes.

Menit 57, Rashford menyodorkan bola berbahaya ke tengah ke Fernandes. Nama terakhir membiarkan bola berlalu menuju Daniel James. Pemain Wales itu dengan satu sentuhan mengembalikan bola ke jalur lari Fernandes.

Ia kembali memperdaya Remiro dengan sentuhan krusial untuk mengirim bola ke pojok gawang dan menjadikan United unggul dua bola.

Oyarzabal bernafsu mengejar ketinggalan. Wan-Bissaka memblok tendangannya. Percobaan Sociedad lainnya pun belum membuahkan hasil.

Malah, United semakin menjauh di menit 65. Rashford menerima bola cantik dari Fred. Dengan tenang, pemain nomor 10 itu menempatkan bola di luar jangkauan Remiro. 3-0 untuk Setan Merah.

Daniel James nyaris menambah keunggulan di menit 80 jika saja Remiro tak menggagalkan tembakannya.

Meski begitu, pemain muda Wales itu akhirnya bisa mencetak gol pada menit 90, dan menegaskan keunggulan United 4-0 atas Sociedad.

Susunan Pemain

Sociedad: Remiro, Zaldua, Le Normand, Zubeldia, Monreal, David Silva, Illaramendi, Merino, januzaj, Isak, Oyarzabal

United: Henderson, Alex Telles, Maguire, Bailly, Wan-Bissaka, Fred, McTominay, James, Fernandes, Greenwood, Rashford***


Eksplorasi konten lain dari Riaunews

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

 

Tinggalkan Balasan