Siak (Riaunews.com) – Tim Kukerta relawan yang berasal dari mahasiswa Universitas Riau (Unri) di Perawang, turut membantu aparat Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, dalam menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) serta sembako.
Acara pembagian BLT dan sembako tersebut berlangsung selama tiga hari dimulai dari Selasa (19/5/2020) hingga Kamis (21/5/2020).
Tim yang beranggota 3 orang mahasiswi yakni Amirah Handa Yani (S1 Manajemen), Tiara Roza (S1 PGSD), dan Viona Annastasya Baihaki (S1 Manajemen) tersebut sangat antusias membantu aparat kampung dalam mensukseskan proses penyaluran bantuan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kampung Perawang Barat.
Baca: Kelompok Kukerta UR libatkan diri sebagai RDL COVID-19 di Kuansing
Mewakili Tim Kekerta, Amirah kepada media menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi dan pengabdian ia beserta rekannya selaku mahasiswa Kukerta di Kampung Perawang Barat.
“Alhamudlillah, dari hari Selasa hingga hari Kamis kami turut serta membantu aparat kampung Perawang Barat dalam penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Kampung (DK) serta sembako untuk masyarakat yang terdampak,” ungkapnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa akan ada beberapa agenda lainnya yang segera dilakukan untuk pencegahan Covid-19 di Kampung Perawang Barat, seperti pembagian masker, menyediakan tempat cuci tangan di beberapa lokasi, serta melakukan penyemprotan disinfektan.
Baca: Kukerta di Desa Karya Indah, mahasiswa Unri bantu penyerahan BLT
Lanjut Amirah, pihaknya berharap semoga dengan apa yang mereka lakukan, dapat mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu mahasiswa Kukerta Unri tersebut juga menghimbau masyarakat agar tetap tenang dan waspada terhadap penyebaran Covid-19, dengan cara memakai masker ketika berpergian, selalu jaga jarak (social distancing dan physical distancing) serta senantiasa di rumah saja jika tidak ada keperluan.
Sementara itu, Faisal Shi selaku Penghulu Kampung Perawang Barat, mengungkapkan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan ini.
“Alhamdulillah, hari ini kali pertama pemerintah Kampung Perawang Barat menyalurkan BLT kepada warga yang terdampak,” ungkap Faisal.
Baca: Mahasiswa Kukerta Unri bagikan masker dan hand sanitizer di Desa Teluk Nilap
Untuk penerima penyaluran BLT Dana Kampung (DK) yang terdaftar di Perawang Barat berjumlah 236 orang.
Dibalik kegiatan penyaluran BLT-DK ini, Faisal juga tetap menerapkan peraturan sesuai imbauan pemerintah dengan melaksanakan physical distancing.***[RLS]
Eksplorasi konten lain dari Riaunews
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.