Kamis, 28 November 2024

Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara Akibat Letusan Gunung Ruang

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Gunung ruang yang berada di Provinsi Sulawesi Utara mengalami erupsi sejak Selasa (16/4/2024).

Manado (Riaunews.com) – Akibat erupsi Gunung Ruang yang terjadi sejak Selasa (16/4/20244), aktivitas penerbangan di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado ditutup sementara.

General Manager Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado Maya Damayanti mengatakan, penghentian sementara operasional Bandara berdasarkan Notam (notice to airmen) yang dikeluarkan AirNav Indonesia pada Kamis (18/4/2024) pagi.

“Penutupan sementara Bandara dilakukan sejak pukul 08.00 WITA sampai pukul 16.00 WITA,” Kata Maya, kamis (18/4/2024).

Saat ini kata Maya, pihaknya bersama seluruh stakeholders terkait sedang melakukan monitoring untuk mengantisipasi apabila terjadinya perpanjangan penutupan Bandara.

Notam menegaskan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado tutup sementara hingga pukul 16.00 Wita. Penutupan sementara dilakukan setelah berkoordinasi dengan otoritas bandara, airlines dan lainnya dikarenakan kondisi abu vulkanik yang sangat tebal di udara.

Pgs Kepala Otban VIII Manado Andi Ranreng menambahkan bahwa Notam dikeluarkan menyusul kondisi cuaca yang saat ini tidak memungkinkan ada penerbangan dari dan ke Manado. Hal ini terkait letusan Gunung Ruang di Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro)

“Berdasarkan hasil rangkaian tes kualitas udara dan visibilitas, tidak boleh ada penerbangan. Paper test menunjukkan abu vulkanik sangat tinggi,” ujar Andi.

Sedikitnya ada 15 penerbangan yang terdampak akibat letusan Gunung Ruang, 8 penerbangan berangkat dan 7 penerbangan kedatangan.***

 

Sumber: Sindonews


Eksplorasi konten lain dari Riaunews

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

 

Tinggalkan Balasan