Senin, 25 November 2024

Salahkan Aremania yang Sedang Berduka, Haris KNPI Serukan Ade Armando Ditangkap Karena Selalu Buat Ulah

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Haris Pratama
Ketua DPP KNPI Haris Pertama.

Jakarta (Riaunews.com) – Ade Armando menjadi sorotan usai memberikan pernyataan soal tragedi Kanjuruhan yang menyebabkan ratusan nyawa melayang disebabkan oleh tindakan dari suporter Arema FC.

Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama mengatakan bahwa Ade Armando selalu berbuat ulah.

“Manusia ini selalu berbuat ulah saja,” cuit Haris Pertama dikutip Populis.id, di akun twitter pribadinya, pada Rabu (5/10/2022).

Baca Juga: Ade Armando Sebut Suporter Arema Sok Jagoan dalam Tragedi Kanjuruhan, Netizen: Biadab!

“Supporter Arema disalahkan atas Kejadian di stadion Kanjuruhan dan dikatakan sok jagoan. Maksudnya apa ini ?,” lanjutnya.

Ade Armando juga menilai, masih dalam keadaan berduka atas Tragedi Kanjuruhan tersebut, Ade Armando malah menyalahkan supporter dari Arema FC.

“Woi ADE ARMANDO selalu saja kau buat ulah, orang sedang berduka malah kau persalahkan. TANGKAP ADE ARMANDO,” katanya.

Seperti yang diketahui sebelumnya, nama Ade Armando kembali menjadi sorotan. Dosen UI tersebut mengatakan ada upaya yang sengaja untuk mengkambinghitamkan pihak kepolisian dalam tragedi tersebut.

“Banyak ada upaya sengaja untuk mengarahkan telunjuk kepada pihak kepolisian,” kata Ade Armando dalam video yang beredar.

Baca Juga: PSSI Mengaku Temukan Puluhan Botol Miras di Kanjuruhan, Pengamat Kesal: Jangan-jangan Pakai Tipu-tipu Gaya Sambo

Ia juga mengajak untuk tetap berpikir objektif dalam melihat peristiwa berdarah tersebut.

“Marilah kita berpikir objektif, apa sih yang dimaksud dengan tindakan represif, pelanggaran profesionalisme, atau bahkan pelanggaran HAM yang dilakukan kepolisian? Apakah polisi memukuli supporter, menganiaya, menembaki pendukung Arema? sama sekali tidak ada,” lanjutnya.***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *