Kamis, 28 November 2024

Tangkis hoaks, Mahasiswa Kukerta Unri sebar pamflet dan dirikan Posko Covid-19 di Kelurahan Rejosari

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Mahasiswa Unri yang melakukan Kukerta di Kelurahan Rejosari menyebarkan pamflet tangkis hoaks seputar Covid-19. (Foto: istimewa)

Pekanbaru (Riaunews.com) – Makin masifnya penyebaran virus corona (Covid-19) yang melanda Indonesia, membuat banyak warga merasa resah akan bahaya yang ditimbulkan oleh virus baru tersebut.

Tak terkecuali warga Kelurahan Rejosari Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, yang merasa was-was dengan kemunculan Covid-19 ini. Terlebih dengan banyaknya hoaks yang tersebar di media sosial dan berbagai stigma yang tidak memiliki landasan, menambah keresahan warga.

Baca: Mahasiswa Kukerta Unri bagikan masker dan ukur suhu tubuh pedagang di Pandau Jaya

Pada Kamis (14/5/2020), mahasiswa Universitas Riau (Unri) yang melaksanakan kuliah kerja nyata (Kukerta), berkoordinasi dengan pihak kelurahan setempat sepakat untuk melakukan pencegahan Covid-19.

Salah satu caranya adalah dengan memberikan edukasi kepada masyarakat dan mendirikan posko-posko siaga Covid-19 di Keluarahan Rejosari.

Baca: Waspada Covid-19, Tim Kukerta Unri bantu penjagaan posko gerbang masuk Desa Berumbung Baru

Edukasi diberikan berupa tulisan fakta seputar Covid-19 yang dituangkan dalam media cetak berupa pamflet, tentang bagaimana penanganan yang benar.

“Penyebaran pamflet yang dilakukan di sekitar Kelurahan Rejosari ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang Covid-19, agar masyarakat dapat mengambil keputusan dengan benar tanpa perlu khawatir dengan penyebaran berita yang tidak jelas serta menepis stigma negatif yang bermunculan,” kata Deya Rizki Rahmadani, salah seorang anggota Kukerta.

Kukerta mahasiswa Unri di Posko Siaga Covid-19 RW 12 Kelurahan Rejosari Kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru. (Foto: istimewa)

Selain penyebaran pamflet, mahasiswa Kukerta Unri yang beranggotakan Deya Rizki Rahmadani (FAPERTA) dan Aisya Bella Raesky (FKIP B.Inggris) juga turut serta dalam pemasangan spanduk posko siaga Covid-19 bersama RW setempat. Penandaan posko ini berguna agar warga dapat dengan mudah menanyakan atau mengadukan keluhan seputar Covid-19.***[RLS]


Eksplorasi konten lain dari Riaunews

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

 

Tinggalkan Balasan