Sabtu, 27 Juli 2024

Singgung Sabda Nabi, Gus Baha Sebut Salat Berjamaah Terlalu Lama Merusak Islam

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Gus Baha

Jakarta (Riaunews.com) – Gus Baha saat ini menjadi sorotan netizen karena salah satu video di kanal Youtubenya membahas salat dalam ajaran Islam.

Gus Baha menyebut menjalankan salat tidak boleh terlalu lama. Bahkan ia menyebut salat terlalu lama merusak Islam.

Salat dalam ajaran Islam merupakan salah satu kewajiban yang haram hukumnya apabila ditinggalkan dengan sengaja.

Menjadi salah satu ibadah wajib, banyak orang mencoba melaksanakan salat dengan khusyuk agar pahalanya sempurna. Tak sedikit orang memilih membaca surat-surat panjang agar mendapat tambahan pahala.

Gus Baha menjelaskan salat terlalu lama bisa merusak agama Islam. Namun, hal ini khusus untuk salat jamaah. Dirinya merujuk pada sebuah riwayat saat Nabi Muhammad mendapatkan aduan dari seseorang.

Seseorang itu takut untanya hilang karena ditinggal sholat jamaah yang imamnya terlalu lama membacakan surat-surat. Karena hal itu Nabi Muhammad memarahi sahabat yang menjadi imam karena sholatnya terlalu lama.

“Kue lek sholat ojok kesuwen ngerusak Islam, goro-goro kue lek ngimami kesuwen (kamu kalau sholat jangan kelamaan merusak Islam, gara-gara kamu kalau mengimami terlalu lama),” ujar Gus Baha menjelaskan sabda Nabi dikutip dari Terkini.id.

Menurutnya, Nabi Muhammad menjelaskan bahwa salat yang terlalu lama membuat orang tidak suka salat. Hal itulah yang dimaksud merusak Islam.

Dengan begitu, dirinya menganjurkan agar sebagai imam jangan egois. Imam harus melihat kondisi makmumnya terlebih dahulu.***

https://www.youtube.com/watch?v=OveXqxD7k74

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *