Senin, 25 November 2024

Dua Kepsek di Pekanbaru positif Covid-19

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Wali Kota Pekanbaru Firdaus.

Pekanbaru (Riaunews.com) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menunda belajar tatap muka di sekolah. Selain disebabkan karena kembali jadi zona merah, saat ini terdapat dua kepala sekolah terkonfirmasi positif Covid-19.

Menurut Wali Kota Pekanbaru Firdaus, proses administrasi dan belajar-mengajar di sekolah harus aman, sebab risiko saat ini masih tinggi.

“Rencana untuk memadukan proses belajar online dengan tatap muka kita tunda dulu,” ucapnya, Jumat (11/9/2020).

Dijelaskan Firdaus, agar bisa menggelar belajar tatap muka di sekolah, Pekanbaru minimal harus jadi zona kuning.

“Kalau yang tatap muka di sekolah cuma zona hijau dan zona kuning,” jelasnya.

Sementara itu, dilansir Cakaplah, pelaksana harian Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru dr Zaini Rizaldy Saragih membenarkan ada dua kepala sekolah yang positif Virus Corona. Salah satunya Kepala SMP Negeri 9 Pekanbaru.

“Satu SMP 9, satu lagi saya tidak ingat,” kata dia.***

Editor: Ilva

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *