Kuansing (Riaunews.com) – Berawal dari aroma busuk air kran, Sukantri, warga Desa Sungai Kuning, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuansing, kaget saat menemukan mayat bayi di dalam sumur miliknya.
“Ia membuka tutup sumur yang terbuat dari papan, usai dibuka dirinya melihat semacam boneka anak kecil tertelungkup, kemudian ia memberitahukan kepada suaminya,” terang Kapolsek Singingi, Iptu Sinuraya, Selasa (3/8/2021).
Iptu Sinuraya menambahkan, pemilik rumah kemudian mencoba mengambil diduga mayat bayi tersebut menggunakan pengait kawat.
“Setelah berhasil dikeluarkan dari dalam sumur, ternyata benar, mayat bayi berjenis kelamin laki-laki lengkap dengan ari-arinya,” jelasnya.
Pemilik rumah kemudian melaporkan kejadian kepada Bhabinkamtibmas setempat atas penemuan mayat bayi laki-laki tersebut.
Mayat bayi laki-lali tersebut kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan autopsi.
“Kita bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan autopsi. Kita masih mendalami keterlibatan istri dan suami terkait dugaan pembunuhan,” tutur Kapolsek Singingi.***