Senin, 25 November 2024

Remaja Pekanbaru Hilang Saat Mandi di Pulau Kosiok Kampar

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Objek wisata Pulau Kosiok, Desa Muara Jalai, Kabupaten Kampar, Riau. (Foto: Tangkapan Layar Youtube Tombang7)

Kampar (Riaunews.com) – Seorang remaja bernama Andika Pratama (15) hilang tenggelam saat dirinya sedang berenang di tempat wisata Pulau Kosiok, Desa Muara Jalai, Kabupaten Kampar, Riau.

Andika diketahui terseret arus saat mandi di tempat wisata Pulau Kosiok. Saat ini remaja tersebut masih dalam pencarian tim SAR Pekanbaru.

Sebagaimana dilansir Cakaplah, Kepala SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya mengatakan, korban berasal dari Pekanbaru dan datang ke objek wisata itu bersama dengan 8 teman-temannya.

“Mereka tiba di Pulau Kosiok pukul 13.30 WIB siang hari ini. Lalu korban bersama teman-temannya berenang di tempat itu,” kata Sidakarya, Sabtu (27/8/2022).

Saat sedang asik berenang, korban tiba-tiba tenggelam dan terbawa arus sungai Kampar itu. Sempat salah seorang teman korban berusaha menolong namun dengan hasil nihil.

“Salah seorang teman korban sempat menolong, namun korban tidak tertolong dan tenggelam. Masyarakat setempat juga telah berupaya untuk melakukan pencarian terhadap korban, namun sampai saat ini hasil masih nihil,” cakapnya.

Saat ini, petugas SAR telah meluncur ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian terhadap korban yang tenggelam di tempat wisata Pulau Kosiok tersebut.***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *