Sabtu, 18 Mei 2024

Sudirman Said Sebut Bangunan Sekretariat Perubahan Milik Sahabat Anies

Ikuti Riaunews.com di Google Berita
 
Sudirman Said.

Jakarta (Riaunews.com) – Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) pengusung capres Anies Baswedan yang dibentuk NasDem, Demokrat, dan PKS kini memiliki kantor bernama Sekretariat Perubahan. Usut punya usut bangunan kantor itu ternyata milik pengusaha sahabat Anies.

Hal itu dibeberkan oleh perwakilan atau LO Anies di Tim Kecil, Sudirman Said. Sekretariat Perubahan berlokasi di Jalan Brawijaya X Nomor 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sudirman mengatakan bangunan berbentuk rumah ini dulunya milik Jenderal TNI (Purn) Poniman. Poniman merupakan panglima di era Soeharto.

“Ini dulu kediamannya Pak Jenderal Poniman. Itu Menhan, Pangab, di zamannya Pak Harto,” kata Sudirman Said usai acara pengumuman piagam deklarasi di Sekretariat Perubahan, Jumat (24/3/2023).

Sudirman Said mengatakan Poniman mendiami itu selama sekitar 5 dekade. Setelah Poniman wafat, bangunan rumah itu kemudian dibeli seorang pengusaha.

“Beliau di sini 52 tahun. Kemudian rumah ini, setelah beliaunya wafat, ibunya juga wafat, kemudian dibeli oleh seorang sahabat seorang pengusaha yang kemudian meminjamkan rumah ini,” kata dia.

Sudirman mengatakan saat ini si pengusaha meminjamkan bangunan itu kepada pihaknya. Menurutnya, pengusaha ini merupakan sahabat lama Anies.

“Dipinjamkan oleh pemilik baru,” kata Sudirman.

“Nggak (terafiliasi dukungan ke Anies). Itu sahabatnya Pak Anies. Sahabat lama,” imbuhnya.

Meski telah digunakan untuk pengumuman deklarasi koalisi, Sudirman mengatakan kantor sekretariat itu belum diresmikan. Dia mengatakan peresmiannya akan digelar setelah hari raya Lebaran.

“Diresmikan sih belum karena kan ini masih ditata. Tapi sudah mulai bisa digunakan. Jadi kalau ada pertemuan-pertemuan koalisi di sini, kalau ada event media di sini,” ujar Sudirman.

“Ya peresmian nanti cari waktu yang baik. Mungkin habis Lebaran, lebih leluasa,” sambungnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *